Bu, Aku Ingin Jadi Rossi

===

Laporan Wartawan Tribunnews.com Nurfahmi Budi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - RINO tertegun. Wajahnya tak bisa menyembunyikan rona cerah. Tangannya sigap mengambil telepon seluler dari saku celana jins warna biru. Tak ingin membuang waktu, berbekal postur tubuhnya yang kecil, ia menyelusup di antara orang-orang dewasa yang sudah berjejal menggunakan ponsel dan kamera mereka untuk mengabadikan sebuah momen langka.

Tak sampai 15 detik, ia sudah berada tepat di tali pembatas. Bocah berusia 12 tahun asal Semper ini langsung memerintahkan jempl tangan kanannya untuk menekan tombol kamera yang ada di ponselnya. Klik..klik..klik..klik..klik, lima kali ia memencet secara beruntun dengan ponsel Blackberry Curve-nya. Walhasil, dengan wajah puas, ia kembali ke tempat semula, dimana kedua orang tuanya sudah menunggu.

Tanpa dinyana, penyuka balap tersebut langsung berujar pada sang bunda. "Mama, aku ingin seperti Rossi. Aku senang banget bisa memegang dan memotret, sekarang aku ingin seperti dia," kata Rino. Jawaban sang mama membuatnya gembira. "Iya, tapi kamu harus rajin belajar dan berlatih," ujar Maria, ibu Rino. Maria mengaku, Rino memang suka dengan olahraga balap motor.

Cita-citanya sangat tinggi, yakni bisa menjajal trek di kelas MotoGP, seperti idolanya, Valentino Rossi. Usut punya usut, nafsu Rino untuk mengambil foto, karena di depannya ada replika asli motor Ducati Desmosedici GP11, tunggangan Valentino Rossi di kelas MotoGP.

Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 tidak hanya memberi sensasi kepada para pengunjung untuk menyaksikan langsung mobil-mobil terbaru dari brand terkenal seperti Toyota, Honda, Suzuki, Mercedes Benz, Audi sampai model kendaraan niaga dari pabrikan besar.

Banyak acara pendukung berlabel full entertainment, juga hal-hal mengejutkan di beberapa booth. Satu yang paling menonjol di kelas sepeda motor adalah apa yang ditampilkan produsen oli internasional Shell. Secara tak terduga perusahaan berbasis di Italia tersebut mengeluarkan replika asli motor Ducati Desmosedici GP11.

Motor berkapasitas 800 cc tersebut terletak di tempat yang sangat strategis, yakni tepat setelah pintu masuk utama IIMS 2011, tinggal belok ke kiri.
Motor Desmosedici memang menjadi magnet tersendiri, karena tongkrongannya yang menawan, berbeda dibanding dengan deretan booth lain di sisi Hall A.

"Kami memang sengaja menghadirkan motor ini karena melihat animo penggemar MotoGP pada umumnya dan Rossi khususnya, sangat besar. Hal ini juga terkait produk Shell yang dipakai Ducati. Dua tahun terakhir kami membawa motor Casey Stoner, kini kami datang dengan motor sang legenda hidup," ujar Steven, dari pihak Shell.

Sayangnya, pengunjung tidak diperbolehkan untuk nangkring di atas jok Desmosedici GP11. Mungkin itulah yang membuat anak-anak kecil seperti Rino berujar,"Ma, saya ingin seperti Rossi."

Source: http://www.tribunnews.com/2011/07/24/bu-aku-ingin-jadi-rossi

No comments: