Sixpack Tajam Tanpa Berbaring

===
Saya sudah melakukan ribuan kali situp dan variasinya, tapi bukan sixpack yang saya dapatkan, melainkan sakit punggung dan sakit kepala yang berkepanjangan'.
Pernahkah Anda mengeluh seperti itu? Sudah berapa kalikah Anda sit-up hari ini? Sudah bosankah Anda? Jangan biarkan diri Anda menjadi
malas melakukannya dan malah berakhir dengan hanya berbaring memandangi plafon! Sebenarnya ada bermacam-macam gaya latihan untuk mengukir sixpack. Gaya yang paling banyak diketahui memang gaya yang menggunakan matras di lantai seperti sit-up dan crunch yang harus dilakukan secara berbaring. Jangan khawatir, banyak alternatif lain bagi Anda yang jenuh untuk melakukan gaya-gaya tradisional tersebut! Dan kabar baiknya Anda tidak perlu harus tiduran lagi.

Seated Ab Crunch


1. Letakkan kedua tangan di bawah pantat sambil memegang ujung bangku atau kursi tersebut. Pelan-pelan posisikan tubuh bagian atas hingga bersandar ke belakang dan rentangkan kaki lurus ke jauh ke depan agak ke bawah, tahan tumit 10-15 cm di atas lantai.

2. Setelah posisi awal siap, mulailah gerakan dengan menekuk kedua lutut dan angkatlah paha pelan-pelan, seiringan dengan itu majukan tubuh bagian atas hingga paha terposisikan mendekati bagian depan dada. Kembali ke posisi semula, ulangi lagi gerakannya hingga 12 repetisi. Tambah repetisi bila sudah mulai terbiasa.

Medicine Ball Torso Rotation


1. Dengan posisi duduk, pegang bola di belakang sebelah kiri Anda dengan posisi badan atas agak memelintir ke belakang.

2. Lalu dengan cepat gelindingkan bola tersebut ke sisi yang berlawanan lewat belakang bersamaan dengan memelintir badan atas Anda ke arah yang satunya. Tangkap bola tersebut dan lakukan ke arah yang semula. Lakukan 10 repetisi untuk masing-masing sisi.

Hanging Knee Raise


1. Posisi tubuh Anda pada gaya ini cukup tegak lurus dari atas kepala sampai ke bawah kaki dengan kedua tangan berpegang kuat pada tiang di atas kepala Anda. Pastikan tiang tersebut cukup tinggi dan kuat.

2. Secara perlahan, angkatlah kedua lutut Anda hingga mencapai dada kemudian turunkan lagi. Bila anda bisa melakukannya hingga 12 repetisi tanpa masalah, variasikan tingkat kesulitannya dengan tidak menekuk lutut tetapi mengangkat kedua kaki lurus ke depan hingga seatas mungkin atau dengan menjepit bola. Variasikan juga dengan tetap menekuk lutut Anda di depan dada dan mengayunkannya ke kanan dan ke kiri, ini untuk melatih obliques

No comments: